Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Pemerintah Provinsi Riau Raih Penghargaan Anugerah Merdeka Belajar 2024
Sabtu, 06 Juli 2024 - 14:37:58 WIB
Penghargaan yang diberikan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) itu diterima langsung oleh Penjabat Gubernur Riau SF Hariyanto.
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | Pekanbaru,_ Pemerintah Provinsi Riau berhasil meraih penghargaan Anugerah Merdeka Belajar 2024 kategori transformasi pembelajaran, kelompok pemerintah daerah transformatif provinsi.

Penghargaan yang diberikan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) itu diterima langsung oleh Penjabat Gubernur Riau SF Hariyanto, di JCC Plenary Hall Jakarta pada Jumat (5/7/24). 

Diketahui, untuk tahun ini Kemendikbudristek memberikan penghargaan kepada 51 kepala daerah dari seluruh Indonesia yang terdiri atas gubernur, walikota, dan bupati. 

penghargaan yang diberikan kepada pemda ada enam kategori, diantaranya kategori transformasi pembelajaran, transformasi Sumber Daya Manusia (SDM) pendidikan. Kemudian transformasi pengelolaan pendidikan, transformasi anggaran pendidikan, transformasi pendidikan vokasi, dan Program Indonesia Pintar (PIP).

Mendikbudristek Nadiem Makarim menyampaikan apresiasi dan selamat untuk seluruh kepala daerah yang telah menerima penghargaan Anugerah Merdeka Belajar 2024, karena telah berupaya mewujudkan Merdeka Belajar di wilayah masing-masing. 

"Terima kasih dari kami di Kemendikbudristek karena ini bukan transformasi yang mudah, ini transformasi yang suli,  jadi selamat," ucapnya. 

Nadiem Makarim mengungkapkan, seperti tahun sebelumnya, Anugerah Merdeka Belajar 2024 ini adalah bentuk apresiasi Kemendikbudristek kepada pemda yang mengupayakan perwujudan sekolah yang dicita-citakan melalui transformasi sistem pendidikan. 

Sekolah yang dicita-citakan tersebut memiliki sejumlah karakteristik, yakni sekolah yang pembelajarannya berpusat kepada murid bukan berpusat kepada birokrasi atau administrasi. 

"Kami juga punya cita-cita sekolah itu guru-gurunya gemar belajar jadi bukan cuma muridnya yang gemar belajar, tapi guru-gurunya yang selalu gemar belajar berbagi dan berkolaborasi," ucap Nadiem. 

Selanjutnya, Mendikbudristek  menambahkan, Kemendikbudristek juga memiliki cita-cita kepala sekolah di sekolah di Indonesia mengedepankan perkembangan satuan pendidikan yang berkelanjutan. 

"Ini adalah suatu gerakan yang sangat luar biasa. Ini bukan capaian saya tapi capaian kita semua," tutupnya.

(kom/rd)




Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Peringatan HUT TNI ke-79 di Makodim 0208/AS, BRI Kisaran Beri Ucapan Selamat
  • Calon Wakil Walikota Tebing Tinggi dr. Riski Silaturahmi dengan Warga di Perumahan Griya Aira Land
  • Pasangan Halim-Sardiyono Menjadi Idaman Para Petani Dengan Adanya Program Unggulan di Sektor Pertanian
  • Dirgahayu TNI ke-79: TNI Modern Bersama Rakyat, Siap Mengawal Suksesi Kepemimpinan Nasional untuk Indonesia Maju
  • HUT ke-79 TNI di Riau: TNI Modern Bersama Rakyat Siap Kawal Kepemimpinan Nasional
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved