Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Calon Panwascam se- Pekanbaru Ikuti CAT, Bagi yang Lulus Ini Tes Selanjutnya
Rabu, 15 Mei 2024 - 18:29:25 WIB
Calon panitia pengawas pemilihan kecamatan ataupun (Panwascam) se-Pekanbaru mengikuti tes tertulis
TERKAIT:
   
 

SUARAAKTUAL.CO | PEKANBARU - Calon menjadi panitia pengawas pemilihan kecamatan ataupun (Panwascam) se-Pekanbaru mengikuti tes tertulis berbasis Computer Assisted Test (CAT) dan Essay, Selasa (14/05/2024).

Koordinator Divisi SDMO & Diklat Bawaslu Pekanbaru Taufik Hidayat mengatakan, pelaksanaan ujian tertulis di SMKN 5 Pekanbaru dan dibagi menjadi dua sesi kegiatan. Sesi pertama dimulai jam 09.00 - 11.30 Wib dan sesi kedua jam 13.00 - 15.30 Wib.

"Setelah hasil tes tersebut diumumkan dan dilanjutkan untuk tes wawancara," kata Taufik.

Dalam keterangan tertulisnya. Sebelumnya, Bawaslu Kota Pekanbaru mengumumkan hasil penelitian administrasi berkas calon anggota Panwascam, Ahad (12/05/2024).

Berdasarkan hasil pengumuman itu, 145 calon Panwascam dinyatakan lulus administrasi. 145 peserta ini memperebutkan posisi Panwascam yang masih kosong.

Di Pekanbaru, kekosongan Panwascam ada di 12 kecamatan pasca dilakukan evalusi terhadap Panwascam existing atau petugas adhoc yang bertugas pada Pemilu lalu.

Taufik Hidayat menyebut, pengumuman ini berdasarkan ketentuan Peraturan Badan Pengawas Pemilihan Umum (Perbawaslu) Republik Indonesia Nomor 19 Tahun 2017 sebagaimana diubah terakhir dengan Perbawaslu Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2022.

Setelah melakukan seleksi administrasi, nama-nama calon anggota Panwaslu Kecamatan yang dinyatakan lulus seleksi administrasi akan mengikuti seleksi tertulis," kata Taufik Hidayat. **Irul






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • PT Soeloeng Laoet Ikuti Permentan Tentang Pedoman Budidaya Kelapa Sawit yang Baik
  • Jelang Pilgubri 2024, Tercatat Kini Sudah Dua Pasang Siap Bertarung Setelah Dapat SK Dukungan
  • Resmi Dilantik: Ery Putra Menjabat Pj Sekda Kabupaten Inhil
  • UKT Mahasiswa UNRI Kurang Mampu Ini Dibantu Lunasi oleh IZI Riau
  • Karhutla di Riau Membara, Terdata 45 Hotspot dengan Terbanyak Rohil
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved