Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Bawaslu Kuansing Bersama Media Dalam Pengawasan Tahapan Pemuktahiran DP dan Kampanye Pemilu 2024
Jumat, 17 November 2023 - 12:40:28 WIB
Istimewa
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | Kuansing,_Bawaslu Kabupaten Kuantan Singingi, mengundang puluhan wartawan dari media cetak dan online untuk mewujudkan pemilu 2024 berjalan dengan baik, aman dan sukses. 

Kegiatan konferensi pers itu diadakan di Kopi dari hati Caffe, Taluk Kuantan Kecamatan Kuantan Tengah , Kuantan Singingi (Kuansing), Kamis (16/11/2023).

Ketua Bawaslu Kabupaten Kuantan Singingi Mardius adi Saputra SH, MH secara langsung hadir saat pelaksanaan kegiatan itu, dan didampingi juga oleh Komisioner Bawaslu Kuansing Nur Afni S.Sos Anggota Bawaslu Propinsi Riau Nanang Wartono , Kanit Tipiter Hainur Rasid dan bersama puluhan insan pers.

Kegiatan yang dibungkus dengan tema " 

‘Konferensi Pers BERSAMA MEDIA DALAM PENGAWASAN TAHAPAN PEMUKTAHIRAN DATA PEMILIH DAN KAMPANYE PADA PEMILU 2024 " 

Terlihat berjalan dengan sesi tanya jawab antara Bawaslu Kuantan Singingi dengan insan pers. 

“ Penciptaan dan Penyelenggaraan Pemilu serentak 2024, perlu kita laksanakan dengan baik damai dan sukses. Tentu saja dengan sistem keterbukaan informasi publik." Papar Mardius adi Saputra SH MH Pria yang akrab dipanggil Adi ini juga menyampaikan, 

Rekan media sangat diperlukan, dalam memberikan edukasi kepada publik, khususnya dalam proses pemilihan umum tahun 2024.

Bawaslu dan wartawan itu merupakan mitra dalam memberikan informasi yang akurat kepada masyarakat. 

Mardius adi Saputra SH MH juga mengingatkan, bahwa saat ini

tahapan Pemilu 2024 sudah sampai ke tahap penetapan Daftar Calon tetap (DCT) bagi Anggota DPRD, DPR dan DPD.

Tentunya tahapan berikutnya akan memasuki masa kampanye yang dimulai 28 November 2023 sampai 10 Februari 2024. Tentu saja, peran media sangat dibutuhkan dalam pengawasan perhelatan pesta demokrasi Di Negara Kesatuan Republik Indonesia yang dicintai ini.

Sekaligus Mardius adi Saputra SH MH bersama Pejabat Bawaslu Kuantan Singingi menyampaikan terima kasih kepada rekan rekan wartawan yang sudah hadir.***






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Tak Berikan Jawaban Pasti , Pihak Pengunjuk Rasa Akan Lakukan Unras Susulan Ke PT DLI
  • BMKG Prediksi Cuaca Ekstrem Diprediksi Masih Melanda Riau Sepanjang Hari
  • Rektor Sri Indarti Polisikan Mahasiswa, BEM Unri: Itu Adalah Pembungkaman
  • Ini Pesan Sekum PP Muhammadiyah Pada Silaturrahim Syawal 1445 H Muhammadiyah Riau
  • Maju di Pilkada Kuansing, Cak Mus Programkan Peningkatan Jalan Poros Ekstran
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved