Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Pj Walikota Pekanbaru Muflihun Berharap Besar pada Pelatih Baru PSPS Riau
Jumat, 13 Oktober 2023 - 15:23:31 WIB
pelatih kepala PSPS Riau. Ilustrasi
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | PEKANBARU - Ridwan Saragih, kini secara resmi menggantikan Jan Saragih sebagai pelatih kepala PSPS Riau. Maka

Pj Walikota Pekanbaru Muflihun sangat
punya harapan besar.

Orang nomor satu di Pekanbaru ini bahkan menargetkan agar dua pertandingan awal sejak dilatih oleh Ridwan Saragih, PSPS Riau harus mengantongi kemenangan.

"Kita minta di dua pertandingan awal ini menang, lawan PSMS Medan di kandang kita dan juga melawan Sada Sumut harus menang. Dan kita masih ada ruang untuk bertahan, mungkin masih bisa di Liga 2," ujar Muflihun, Jumat (13/10/2023).

Ia mengatakan pihaknya bersama manajemen telah melakukan evaluasi terhadap pelatih. Ia menyebut, menang atau kalah dalam pertandingan sudah pasti.

"Kita tidak bisa terlalu berlarut-larut, yang namanya pertandingan pasti ada kalah menang, tapi yang pasti adalah kita punya sikap dari manajemen, manajemen hari ini mengganti pelatih baru untuk PSPS," ucapnya.

Ia mengaku, untuk penunjukan pelatih baru itu, pihaknya bersama manajemen meminta komitmen pelatih. Ia bahkan meminta agar dua pertandingan awal bersama pelatih baru harus menang.

"Besok tanggal 15 Oktober kita melawan PSPS Medan di kandang kita. Dan harapannya tentu kita menang," harapnya.

Diberitakan sebelumnya mantan pelatih PSMS Medan Ridwan Saragih secara resmi menggantikan Jan Saragih sebagai pelatih kepala PSPS Riau. 

Sebagaimana diketahui, Jan Saragih resmi dicopot dari jabatannya sebagai Pelatih Kepala PSPS Riau karena tak pernah membawa kemenangan untuk PSPS Riau. Selama empat kali pertandingan, PSPS Riau selalu mengalami kekalahan. 

"Kami bersepakat mengumumkan untuk bekerjasama dengan coach Ridwan Saragih sebagai Head Coach PSPS Riau yang baru," ujar Chief Operating Officer (COO) PSPS Riau Edward Riansyah, Rabu (11/10/2023). **Irul




Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Pengolahan Agroforestri Pangan, Tim Pengmas UIR Terapan Teknologi Tepat Guna Terpadu pada Suku Talang Mamak
  • Nekat'.! Quary Ilegal Kasang Limau Sundai Pindah ke Tanah Bekali
  • Pemprov Riau Dianugerahi Penghargaan Paritrana Award 2024 Provinsi Terbaik Coverage Zona Sumatera
  • Rivan A. Purwantono: Sinergi dan Transformasi Kunci Pelayanan Angkutan Penyeberangan yang Berkeselamatan
  • Dukcapil Kabupaten Kuantan Singingi berhasil menuntaskan rangkaian kegiatan roadshow
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved