Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Jaga Kondusifitas Selama Ramadhan, Polres Lebak Gelar Patroli Gabungan Skala Besar
Minggu, 26 Maret 2023 - 10:43:00 WIB
Polres Lebak saat Gelar Patroli Gabungan Skala Besar di pinggiran jalan di Bulan Ramadhan
TERKAIT:
   
 

SUARAktual.co | Lebak, - Guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas selama bulan Ramadhan, Polres Lebak Polda Banten menggelar Patroli Gabungan Skala Besar di daerah hukum Polres Lebak pada Sabtu (26/3/2023) pukul 21.00 wib.

Kegiatan tersebut dipimpin Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan,SIK,M.H yang diwakili oleh Wakapolres Lebak Kompol Arya Fitri Kurniawan, S.I.K., S.H., didampingi Kabag Ops Kompol Eddy Prastyo, S.E., Kasat Intelkam Polres Lebak AKP E. Sutanto,Kasat Samapta AKP Ridwan Siahaan, AKP Heri Bag Ops Polres Lebak, Kapolsek Rangkasbitung AKP Pipih Iwan Hermansyah, Pasi Ops Kodim 0603 Lebak Kapten Inf. Lili., Kanit Tipikor Sat Resrkim Polres Lebak IPTU Putu Ari Sanjaya, S.Tr.K.
dan diikuti oleh personil Gabungan dari Kodim 0603 Lebak, Personil Polres Lebak dan Sat Pol PP Lebak.

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Wiwin Setiawan, SIK, MH melalui Kompol Arya Fitri Kurniawan, S.I.K., S.H mengatakan,
"Ya, guna mengantisipasi gangguan Kamtibmas Selama Ramadhan, Polres Lebak Polda Banten gelar Patroli Gabungan Skala Besar di daerah hukum Polres Lebak," ujar Arya. Minggu (26/3/2023).

"Patroli tersebut diikuti oleh Personil sebanyak 47 orang personil yang terdiri dari Personil Kodim 0603 Lebak sebanyak 5 Personil, Polres Lebak sebanyak 35 Personil dan Satpol PP Lebak sebanyak 7 Personil," ungkapnya.

"Rute Patroli tersebut dimulai start dari Mapolsek Rangkasbitung - Jl. RT. Hardiwinangun - Alun - alun Rangkasbitung - Jl. Maulana Yusuf - Jl. Maulana Hasanudin -Mandala
- Jl. Soekrano - Hatta - Jl. Otista - Jl. Sunan Kalijaga - Jl. Ir. H. Djuanda - Jl. Sunan Giri - Jl. RT. Hadiwinangun, Kembali ke Mako Polsek Rangkasbitung," terang Arya.

"Kehadiran Polri bersama instansi terkait di tengah-tengah masyarakat ini menunjukkan sinergitas dalam menjaga harkamtibmas, apalagi ketika bulan Ramadhan sehingga masyarakat bisa khusu' dalam menjalankan ibadah puasa dan ibadah lainnya," tambahnya.

Arya menjelaskan, "Dalam Patroli tersebut kami memberikan himbauan Kamtibmas kepada para pemuda - pemudi yang sedang berkumpul agar tidak melakukan tindakan - tindakan yang berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas seperti tawuran, perang sarung, minum-minuman keras, balap liar, dan aksi geng motor"

"Kepada masyarakat kami juga memberikan himbauan agar tetap waspada akan aksi kejahatan, baik C3 (Curat, Curas, Curanmor) maupun aksi kejahatan jalanan, apabila ada kejadian segera hubungi layanan 110 Polres Lebak," imbaunya.

"Alhamdulillah pada malam tadi tidak temukan adanya kerawanan atau gangguan Kamtibmas di daerah hukum Polres Lebak," tandas Arya. ( Chy )






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Setelah Putusan MK, Bupati Suhardiman Ucapkan Selamat Kepada Prabowo Gibran
  • Giatkan Patroli Antisipasi Tindak Kejahatan, Berikut Arahan Kasat Samapta Polres Banyuasin
  • Kejari Padangsidimpuan Beri Penyuluhan Hukum Di SMAN 4 Padangsidimpuan
  • 11.842 KPM di Padangsidimpuan Terima Bantuan Pangan Cadangan Beras
  • Roni Rakhmat: Persiapan Lancang Kuning Carnival Riau Capai 70 Persen
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved