Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Dilaga sepakbola legenda, Bupati dan Wabup Rohil Ikut Merumput
Senin, 05 September 2022 - 06:12:37 WIB
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | Rokan Hilir,_  Bupati Rokan Hilir (Rohil) Afrizal Sintong SIP dan Wabup H Sulaiman SS MH ikut turun merumput di lapangan KONI Rohil pada laga sepakbola legenda, usia 38 ke atas, Jumat (2/9) sore.

 


Saat pertandingan itu, Bupati dan Wabup berada di dua tim berbeda, keduanya nampak enerjik mengiring bola walaupun kondisi lapangan berair karena pada malam sebelumnya turun hujan.

Turnamen tersebut sebelumnya dibuka Bupati secara resmi dan dirinya turut langsung main pada laga pertama tersebut.

Pembukaan turnamen yang diikuti 12 klub tersebut juga dihadiri Ketua PKK Sanimar Afrizal, Asisten lll Ali Asfar, Ketua PSSI Rohil Habib Nur, Kadispora Budiman, serta sejumlah pihak.

 


Bupati Rohil Afrizal Sintong dalam sambutannya memberikan apresiasi atas pelaksanaan turnamen sepakbola para legenda tersebut.

"Ini luar biasa turnamen legendaris usia 38 tahun, ada 12 klub yang akan bertanding dan tentunya kita berikan apresiasi," kata Bupati.

Turnamen ini, lanjut Bupati, selain menjadi sebuah pertandingan, juga menjadi ajang silaturahmi serta mengenang masa lalu dalam permainan sepakbola.

Dalam kesempatan itu, Bupati berpesan kepada seluruh pemain agar senantiasa menjunjung sportivitas dan berjuang keras agar bisa menjadi pemenang.

 


Usai dibuka secara resmi, kemudian dilanjutkan dengan pertandingan perdana. Di mana, tim Putra Pelabuhan, Bupati dipercaya sebagai kapten dan tim Bintang Selatan dipimpin oleh Wabup Sulaiman.

Sayang hingga laga berakhir, tak ada satu gol pun tercipta hingga pluit berbunyi skor tetap kosong-kosong.

(adv/kab)






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Bupati Fasilitasi Pembuatan e-KTP Bagi Siswa SMAN Sederajat se-Tapsel
  • Bersama Koptan Bupati Tapsel Tanam Perdana Bibit Varietas Unggul di Sipirok
  • Ciptakan Lokasi Latihan yang Nyaman, Atlit dan Pengurus NPC Riau Bersihkan Sarana dan Prasarana
  • Warga Mengeluh Pustu Kampung Tarutung Tak Aktif
  • ABRI Manunggal, Masyarakat Sekayan Merasa Terlindungi Dari Intimidasi
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved