Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Tim Supervisi dan Wasops Patuh Lancang Kuning Tahun 2022 Lakukan Pemeriksaan di Polres Kuansing.
Jumat, 24 Juni 2022 - 08:37:28 WIB
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | KUANTAN SINGINGI - Tim supervisi dan pengawasan Operasi (wasops) Patuh Lancang Kuning tahun 2022 tiba di Mapolres Kuansing Kamis (23/6/2022).

Tim yang di pimpin oleh Wadir Lantas Polda Riau diwakili oleh Kompol Aprizal,SH MH, serta diikuti oleh AKP Wan Mantazaka,SH melakukan evaluasi atas pelaksanaan Operasi Patuh Lancang Kuning tahun 2022 Polres Kuansing.

Kegiatan evaluasi sekaligus pengawasan Operasi (wasops) patuh Lancang kuning ini dilaksanakan ruang Rupatama Mapolres Kuansing Kamis (23/6/2022) sekira pukul 13.30 wib," ujar Kapolres Kuansing AKBP Rendra Oktha Dinata,SIK M.Si dalam keterangan resminya melalui Kasi Humas AKP Tapip Usman,SH

Kapolres menjelaskan, Tim Supervisi dan pengawasan Operasi (wasops) dari Polda Riau melakukan supervisi terkait pelaksanaan operasi patuh Lancang Kuning tahun 2022 yang dimulai sejak tanggal 13 sampai 26 Juni 2022.

Dalam arahannya, tim supervisi Polda Riau menyampaikan Terima kasih atas kesempatan dan waktu yang telah diberikan, kegiatan kali ini bukan hanya supervisi, tetapi sekaligus dengan Wasops/ pengawasan Operasi.

Hasil dari pelaksanaan kegiatan operasi patuh Lancang kuning tahun 2022 ini diperiksa oleh Tim supervisi, dan bilamana terdapat temuan, tim akan memberikan masukan serta saran untuk perbaikan laporan," kata Kasi Humas Polres Kuansing.

Selain itu, Tim WasOps Polda Riau juga memberikan pendalaman kepada setiap Satgas Ops Patuh Lancang Kuning Polres Kuansing," imbuhnya.

Kegiatan Wasops Polda Riau ini dihadiri oleh mewakili Kabag Ops Polres Kuansing, KOMPOL Henri Suparto, S.Sos, mewakili Kapolres Kuansing, didampingi Kasat Lantas Polres Kuansing, AKP Akhmad Rivandy N., S.I.K., M.Si, Kasi Humas Polres Kuansing, AKP Tapip Usman, S.H, Perwira yang terlibat Ops, dan menyertakan operator masing-masing Satgas Ops.

Sumber : Humas Polres Kuansing.






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Silaturahmi Sesama Anggota dan Lintas Organisasi, FKMB Pekanbaru Gelar Halal Bi Halal
  • Kabupaten Tapsel Raih Angka Penurunan Prevalensi Stunting Paling Baik se-Provinsu
  • Kepala Kejari Bungo Terima Penghargaan dalam Penganugrahan Kekayaan Negara Award 2023
  • Peparnas Medan, NPC Riau Ingatkan Pelatih dan Atlet Jalankan Program Latihan Maksimal
  • Pj Gubri Ikuti Peringatan Hari Otda XXVIII di Surabaya
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved