Pilihan Editor Galeri Foto AdvertorialPopular
   
 
Kelompok Tani Suka Maju Desa Aek Najaji Panen Perdana Bawang Merah
Kamis, 20 Januari 2022 - 16:47:45 WIB
Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution ikuti Panen bawang merah Kelompok tani suka maju desa Aek Najaji, Kec. Sidempuan Batunadua. (foto/ist)
TERKAIT:
   
 

SUARAaktual.co | Padang Sidempuan,_ Wali Kota Padang Sidempuan menghadiri kegiatan panen perdana Sekolah Lapang (SL) Bawang Merah di Kelompok Tani Suka Maju Desa Aek Najaji Kecamatan Padang Sidempuan Batunadua, Kamis (20/01/22).

Kepala Desa Najaji, Muktar Admaja Harahap mengucapkan terima kasih banyak kepada Wali Kota Padang Sidempuan atas kehadirannya pada panen perdana bawang merah tersebut.

"Kami ucapkan terima kasih banyak kepada bapak Wali Kota Padang Sidempuan atas kehadiran dan perhatiannya kepada kami di Desa ini khusus di bidang pertanian."

Pada umumnya aktivitas masyarakat di Desa kami ini adalah bertani, ada yang bertani padi, bertani bawang merah, bertani jagung, dan sebagainya," ujarnya.

Kepala Desa pun menjelaskan pada dua bulan terakhir ini kelompok tani Suka Maju Desa Aek Najaji telah mendapatkan bantuan bibit dari Dinas Pertanian.

Pada dua bulan terakhir ini Kelompok Tani Suka Maju telah mendapatkan bantuan bibit bawang merah dan hari ini adalah panen perdananya, Terangnya.

"Sekali lagi kami ucapkan terimakasih banyak kepada Pemerintah Kota Padang Sidempuan melalui Dinas Pertanian, bahwasanya kami di Desa ini masih tetap diperhatikan apalagi di bidang pertanian, dan untuk kedepannya kami tetap berharap kepada Pemerintah Kota Padang Sidempuan agar kami petani di Desa Aek Najaji ini tetap dapat bimbingan dan pelatihan dari Dinas Pertanian," ungkapnya.

Sementara Wali Kota Padang Sidempuan Irsan Efendi Nasution SH pada kesempatan tersebut mengatakan bahwa panen perdana Sekolah Lapang (SL) Bawang Merah ini sebanyak lima lokasi dengan bibit bawang merah sebanyak 60 Kilo gram.

"Panen perdana bawang merah ini merupakan komitmen kita bersama untuk budidaya bawang merah dalam rangka memenuhi konsumsi di Kota Padang Sidempuan."

Untuk kedepannya kita berharap konsumsi bawang merah ini masuk seratus persen untuk masyarakat Kota Padang Sidempuan.

Wali Kota juga berharap bahwa komitmen terhadap komoditi bawang merah ini terus terjaga, karena ini akan mempengaruhi inflasi Kota Padang Sidempuan, untuk itu Wali Kota menegaskan kepada penyuluh pertanian untuk menjadi pioner dan menjadi garda terdepan bagi para kelompok tani.

"Saya berharap agar tahun ini Dinas Pertanian khususnya kepada Penyuluh Pertanian agar lebih mengembangkan metode bercocok tanam, supaya semua komuditi dapat menghasilkan panen yang lebih baik lagi," pungkas Irsan.

Hadir pada panen perdana tersebut, Kepala Bapelitbangda, Kadis Pertanian, Kadis Kominfo, Kadis Ketahanan Pangan, Kadis PMD, Kadis Koperasi, UMKM dan Perindag, Camat Padang Sidempuan Batunadua, Kabag Perekonomian, Ketua dan para anggota Kelompok Tani Suka Maju, para Penyuluh Pertanian, serta warga Desa Aek Najaji.


(D/***)






Loading...




 
Berita Lainnya :
  • Bupati Fasilitasi Pembuatan e-KTP Bagi Siswa SMAN Sederajat se-Tapsel
  • Bersama Koptan Bupati Tapsel Tanam Perdana Bibit Varietas Unggul di Sipirok
  • Ciptakan Lokasi Latihan yang Nyaman, Atlit dan Pengurus NPC Riau Bersihkan Sarana dan Prasarana
  • Warga Mengeluh Pustu Kampung Tarutung Tak Aktif
  • ABRI Manunggal, Masyarakat Sekayan Merasa Terlindungi Dari Intimidasi
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
     
    Redaksi - Disclaimer - Pedoman Berita Siber - Tentang Kami - Info Iklan
    © 2016-2024 SUARAAKTUAL.CO, all rights reserved